Thursday, November 27, 2008

Google mesra bareng AVG

Qu gak ngerti mulai kapan, tapi pagi ini Kemis 27 Nop 08, pas ku buka Google ada "hiasan" baru di hasil search, yaitu berupa tanda centang "v", berwarna hijau cerah, setelah didekati mouse track, tanda tadi mengeluarkan snapshot berupa sebuah "keterangan".
Ternyata itu merupakan tanda bahwa lembar yang menjadi hasil pencarian tersebut bebas dari threats yang membahayakan macem virus, worm, trojan dan genk2nya, yang cukup mengagetkan adalah logo AVG di snapshot tersebut, yang mengartikan bahwa setiap hasil pencarian telah melewati scaner virus dari produk AVG, ini bisa berarti banyak hal, apa saja ya ?

  • Google sudah mulai concern terhadap website yg mengandung threats yang merugikan user, sebagai mesin pencari raksasa berarti Google juga merupakan "penyalur" program jahat tersebut ke seantero jagad, jadi keberadaan Virus scan bisa menghadirkan minimal sebuah peringatan kepada user apabila hasil pencarian tersebut mengandung program jahat.
  • AVG sedang pengen naek derajad, dengan menggandeng Google ini merupakan promosi besar besaran untuk posisioning di ranah kompetisi Virus scan, dan menggerilya Norton serta tentu saja McAfee.

Dari hasil pencarian ternyata ada 4 tanda yang bisa kita temukan, yaitu tanda centang, tanda seru, tanda seru doble, dan tanda silang. Sesuai tingkat level seberapa berbahayanya program jahat yg terkandung dalam suatu page.



Kalo udah begini, mungkin somde somwe, dalam tiap hasil pencarian akan ada info tambahan apakah konten tersebut tidak porno, rada porno, porno, dan porno sekali tentu dengan iconnya masing-masing, ada yg bisa bikin gambaran iconnya?

0 Comments:

Post a Comment

<< Home